Pemuda Proklamator negeri ini dulu pernah berkata “ Beri aku 1000 orang tua, akan aku cabut Semeru dari akarnya. Beri aku 10 orang pe...
Pemuda
Proklamator negeri ini dulu pernah berkata “Beri aku 1000 orang tua, akan
aku cabut Semeru dari akarnya. Beri aku 10 orang pemuda, akan aku goncangkan
dunia.”
Pemuda memiliki tipe pemikiran yang kritis dan kreatif. Sejarah telah membuktikan, bahwa perubahan-perubahan besar berawal dari
para pemuda. Selama lebih dari seribu tahun, konstantinopel adalah pusat dunia
barat sekaligus pertahanan Kristen terhadap Islam. Hingga akhirnya pada april
1453, sultan Usmani, Mehmed II, seorang pemuda yang masih berusia 21 tahun berhasil
melewati tembok pertahanan kota dengan bala tentara yang besar serta didukung
dengan persenjataan baru nan canggih dan taktik brilian yang membuat decak
kagum para lawan.
Pemuda; Menurut Syech Yusuf Qardhawi adalah titik pertengahan, seperti
sebuah titik kulminasi matahari, titik dengan energi panas tertinggi. Mungkin
seperti itulah gambaran terbaik dari seorang pemuda. Saat dia memiliki energi
yang paling tinggi, semangat juang yang membara, perasaan cinta yang
menggelora, itulah pemuda, yang seharusnya menjadi menjadi tonggak bangsa dan
tonggak agama.
Engineer
Sangat sering kita melihat benda-benda besi
yang ukurannya super besar beterbangan dengan ringannya laksana kapas di
angkasa, gedung2 pencakar langit yang kokoh berdiri walau diterpa angin, semua
itu adalah buah dari pohon yang bernama Engineering. Engineering adalah suatu ilmu keteknikan yang dipraktekkan ke dalam
kehidupan kita untuk mempermudah kita dalam melakukan sesuatu. Engineering
mampu mengatasi permasalahan yang ada di sekitar kehidupan sehari-hari dari hal
yang terkecil hingga besar. Dan engineering juga mempunyai kontribusi yang
besar untuk kemajuan pembangunan suatu negara. Sementara Engineer merupakan pelaku utama dari
pekerjaan Engineering. Seorang engineer sangat dituntut untuk selalu berpikir
maju dan terbuka dengan hal-hal baru dan bisa merekayasa alam demi
kesejahteraan umat manusia.
Engineer + Pemuda
Dengan sifat-sifat dasar yang dimiliki oleh pemuda dan
diramu dengan prinsip-pinsip engineering tentunya akan melahirkan kekuatan yang
berlipat ganda. Pemuda adalah makhluk inovatif dan engineer sudah barang tentu dituntut
untuk selalu inovatif demi mencapai kenyamanan hidup umat manusia. Proud to be
engineer.